Stabilkan Harga Bawang Putih di Tulungagung, Bulog Gelar Operasi Pasar

Dilihat 0 kali



TULUNGAGUNG - Tekan harga pokok yang masih cukup tinggi, Bulog Sub Divre Tulungagung menggelar operasi pasar di pusat grosir Pasar Ngemplak, Jumat (17/5/2019).
Dalam operasi pasar ini, perusahaan plat merah tersebut membawa bahan pokok seperti beras, gula dan bawang putih. Untuk bawang putih paling banyak dibawa karena harga di pasaran masih cukup tinggi.
Wakil Kepala Bulog Sub Divre Tulungagung, Eri Nurul Hilal mengatakan pihaknya menggelontor 10 ton bawang putih untuk operasi pasar di Tulungagung. Saat ini harga bawang putih di pasar mencapai Rp 30 ribu per kilogram. Sedangkan pihak bulog menjualnya seharga Rp 25 ribu per kilogram.
"Kita tidak bermaksud menyaingi penjualan bawang putih di pasar, tapi minimal harga kita menjadi patokan penjual," ujarnya.
Selain di pasar grosir Ngemplak, operasi pasar ini juga dilakukan di beberapa pasar tradisional lain. Rencananya operasi pasar tersebut akan digelar selama bulan Ramadan. Diharapkan dengan operasi pasar ini harga kebutuhan bahan pokok berangsur turun dan kembali normal.
"Kami mencontohkan bahwa harga bawang putih bisa turun semoga yang lain harganya juga berangsur normal," ujarnya.
 [JAWATIMURNEWS.COM/Red]

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

OX-ZM 2020 Blogger Template SEO Responsive Clean CSS3 | apkmodstore Template Untuk Blog Download, Responsive, Fast Loading Plus Safelink | Cara Memasang Musik Dari Youtube Ke Blog | SISIMPL Templates Responsive, Fast Loading, Valid HTML5 | Membuat Multi Tab Server Video Streaming Seperti Layarkaca21 | Membuat Tombol Download Keren Seperti JalanTikus di blog | Membuat Semua Link External Menjadi Open New Tab | SIMPLE FAST | Template Responsive Mobile Friendly dan Fast Loading | Membuat Progress Scrollbar Pure JavaScript di Blogger | Membuat Menu Melayang (Sticky) Pure Javascript | mas tamvan