Bupati Puji LKSA Gudang Ilmu dan Kasih Sayang

Dilihat 0 kali




MOJOKERTO - Dinas Sosial Kabupaten Mojokerto, memberi bantuan untuk 26 lembaga kesejahteraan sosial anak (LKSA), berupa 205 kasur dan 205 lemari plastik yang diserahkan secara simbolis oleh Ikfina Fahmawati Bupati Mojokerto, Sabtu (30/10) di tiga titik lokasi. Antara lain LKSA Muhammadiyah Desa Tawangsari Kecamatan Trowulan, LKSA Darul Falah Desa Sawo Kecamatan Jetis, dan LKSA Al Rahmah Desa Mojorejo Kecamatan Pungging. 

Dalam pesan-pesannya saat menyerahkan bantuan, Bupati Ikfina memuji anak-anak LKSA sebagai anak yang sangat beruntung. Meski tidak hidup dan tinggal bersama orang tua kandung lengkap, namun hal ini justru merupakan kelebihan tersendiri. Para anak LKSA setiap saat menerima pengasuhan yang baik dengan bekal ilmu pendidikan dan agama yang sangat baik. Hal ini bahkan belum tentu didapatkan oleh anak-anak, yang tinggal dengan keluarga inti di rumah. 

"Anak-anak LKSA kurang tepat jika disebut anak kurang beruntung. Karena belum tentu yang diasuh orang tua kandung lengkap, dapat kasih sayang dan ilmu pengetahuan sebaik yang diterima anak LKSA. Di sini adalah gudangnya ilmu dan kasih sayang. Pemerintah Kabupaten Mojokerto, mengucapkan terima kasih atas ketulusan para pengasuh LKSA yang sudah mengabdikan segalanya untuk merawat anak-anak. Saya harap, sedikit bantuan ini dapat memberi manfaat dan berkah," kata bupati.(Bams)

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang | Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya | Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya | Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal | Aksi Perusakan Dan Penutupan Akses Jalan Tambang Pasir Kejayan Diduga Ulah Provokasi Oknum Suruhan | Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan | Akun IG Sepi Terus? Coba Audit 5 Menit Ini Biar Ga Posting Sia-Sia! | Ada Blind Box Festival di Grand Galaxy Park Bekasi | KAI Group Berhasil Melayani 29.170.705 Pelanggan Selama Masa Angkutan Lebaran 2025 | Kas Bersih WSBP Positif, Penerimaan Pelanggan Tumbuh 19,62% Sepanjang Tahun 2024 | mas tamvan(x)