Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Bantu Antar Jemput Anak Sekolah Di Perbatasan Korban Banjir

Dilihat 0 kali


BENGKAYANG_KALIMANTAB BARAT

 jawatimurnews.com  - Akibat curah hujan yang begitu tinggi membuat Dusun. Sentabeng, Desa. Sekida, Kec. Jagoi Babang, Kab. Bengkayang terendam banjir. Untuk itu Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns dengan sigap turun langsung membantu antar jemput anak sekolah agar aman dan tidak basah saat ke sekolah.

Demikian dikatakan Dansatgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kab. Sanggau. Sabtu (27/11/2021).

Dansatgas mengatakan, Danpos Sentabeng Serka Sumarsono bersama 3 orang personil Pos Sentabeng bergerak cepat membantu anak-anak sekolah yang akan berangkat ke sekolah dan pulang dari sekolah dengan cara menggendong dan menggunakan perahu agar pakaian dan perlengkapan sekolah mereka tidak basah dan terjamin keamanannya.

Beberapa minggu ini curah hujan cukup tinggi, hampir setiap hari turun hujan di wilayah Kecamatan Jagoi Babang, utamanya di dusun Sentabeng. Hal ini membuat jalan utama di dusun Sentabeng menuju ke Sekolah terendam banjir sehingga apabila dilewati dapat membahayakan anak-anak dan juga dapat membuat baju dan perlengkapannya basah, terang Dansatgas.

Melihat kondisi ini Danpos Sentabeng secara responsif langsung meminjam perahu milik warga untuk dapat membantu antar jemput anak-anak sekolah untuk melewati banjir yang ada di jalan utama menuju ke sekolah SDN 15 Sentabeng dan kembali ke rumah di dusun Sentabeng, ucap Dansatgas.

โ€œTugas kami selain menjaga perbatasan, juga membantu kesulitan rakyat di sekeliling pos dengan bergerak cepat sampai kesulitan itu dapat teratasi,โ€ ujar Dansatgas.

Di tempat terpisah Danpos Sentabeng Serka Sumarsono mengatakan, hal ini dilaksanakan untuk menunjukan kepedulian Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns peduli dengan dunia pendidikan yg ada di perbatasan serta memotivasi siswa-siswi untuk pantang menyerah dengan keadaan.

โ€œSelain membantu anak anak menuju sekolah dan memastikan perlengkapan sekolah tidak basah dan dapat digunakan di hari berikutnya, juga untuk mempererat hubungan silaturahmi antara personel pos Sentabeng dengan siswa siswi SDN 15 sentabeng,โ€ ujar Danpos.

Kepala Desa Sekida Bapak Sujianto menyampaikan terima kasih kepada Satgas Pamtas, yang telah sigap membantu antar jemput anak-anak sekolah akibat banjir. Ia juga menyampaikan banjir terjadi karena curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini. (E S)

Sumber: Pen Satgas Pamtas 643).

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

Kapolres Nganjuk Hadiri Dharma Santi, Serukan Toleransi Antarumat Beragama | India dan Indonesia Perkuat Hubungan Strategis Lewat Dialog Perencanaan Kebijakan di Jakarta | Hari Bumi di Marianna Resort: Aksi Nyata Pelestarian Alam Bersama Sarah Pandjaitan dan Pemerintah Setempat | Menteri BUMN Tinjau Kesiapan Operasional Bali International Hospital: RS Berstandar Internasional Siap Layani Masyarakat | Warga Pojok Desa Tanjung kalang Mengalami keracunan Setelah hajatan di Rumah ketua RT. | Kedubes India Perkuat Kemitraan Strategis dalam Teknologi Pertahanan Pada Forum Temu Bisnis Pertahanan Berbasis Riset dan Inovasi di Indonesia | ASRI dan Carla Skin Clinic Berkolaborasi untuk Hutan Lebih Sehat di Hari Bumi | Handara Golf & Resort Bali Perkuat Komitmen Terhadap Sustainability di Bulan Bumi Ini | Bhabinkamtibmas Polsek Prambon Tinjau Langsung Lahan Pangan Bergizi di Desa Wonoplintahan | PIK Avenue Rayakan Easter dengan Ceria Lewat Kikio Easter: Bloom dan Hop | mas tamvan