Fenomena Hujan Es Yang Guyur Wringrejo, Ini Kata BMKG Banyuwangi

Dilihat 0 kali

 

BANYUWANGI_JAWA TIMUR

Jawatimurnews.com - Fenomena hujan es mengguyur Desa Wringinrejo, Kecamatan Gambiran, Banyuwangi. Fenomena alam tak lumrah ini membuat heboh warga setempat.

Lantas apa penyebab fenomena hujan es tersebut? Berikut penjelasan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Banyuwangi.

Prakirawan Stasiun BMKG Kelas III Banyuwangi Anjar Triono mengatakan, fenomena hujan es yang terjadi hari ini jarang terjadi di Banyuwangi.

Sebab fenomena itu biasanya terjadi di dataran tinggi. Sementara Desa Wringinrejo, Kecamatan Gambiran masuk kategori dataran rendah. 

"Ini fenomena jarang. Biasanya di dataran tinggi seperti Malang, Bandung,  Bogor. Kita belum mendapatkan informasi terkait fenomena ini," ujarnya Kamis (23/12). 

Kendati demikian, kata Anjar, fenomena hujan es merupakan hal yang lumrah atau alamiah terjadi.

Faktor penyebabnya awan cumulonimbus (CB). Proses terjadinya tidak jauh berbeda dengan hujan pada umumnya. Namun yang membedakan adalah proses kondensasi atau penguapan.

Di mana saat uap air berubah menjadi partikel-partikel es yg dipengaruhi oleh suhu udara rendah di ketinggian, akibat pergerakan massa udara naik dan turun sangat kuat di dalam awan CB sehingga massa udara yg sangat kuat membentuk partikel es.

Masa uap udara panas yang naik, terbentuk awan kovektif, tumbuh menjadi awan cumulonimbus. Suhu lebih dari 70 derajat.

"Hujan kristal es itu jika turun terkena udara yang naik lebih kecil yang turun, butiran mirip hujan es," jelasnya.

Menurut Anjar, hujan es ini bersifat lokal dan terjadi hanya beberapa menit. "Hujan es sifatnya lokal dan terjadinya pun singkat tidak lama," pungkas Anjar. 


(Aji)

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

11 Tanaman Herbal untuk Nyeri Otot dan Sendi: Manfaat dan Khasiat nya | Planar: Teknologi Audio Visual Terdepan Meningkatkan Produktivitas Lingkungan Kerja Modern | Kapolres Nganjuk Hadiri Dharma Santi, Serukan Toleransi Antarumat Beragama | India dan Indonesia Perkuat Hubungan Strategis Lewat Dialog Perencanaan Kebijakan di Jakarta | Hari Bumi di Marianna Resort: Aksi Nyata Pelestarian Alam Bersama Sarah Pandjaitan dan Pemerintah Setempat | Menteri BUMN Tinjau Kesiapan Operasional Bali International Hospital: RS Berstandar Internasional Siap Layani Masyarakat | Warga Pojok Desa Tanjung kalang Mengalami keracunan Setelah hajatan di Rumah ketua RT. | Kedubes India Perkuat Kemitraan Strategis dalam Teknologi Pertahanan Pada Forum Temu Bisnis Pertahanan Berbasis Riset dan Inovasi di Indonesia | ASRI dan Carla Skin Clinic Berkolaborasi untuk Hutan Lebih Sehat di Hari Bumi | Handara Golf & Resort Bali Perkuat Komitmen Terhadap Sustainability di Bulan Bumi Ini | mas tamvan