Giat Vaksin ke Ponpes, Tim Satgas Covid-19 Bersama Dokkes Polresta Malang

Dilihat 0 kali

 


MALANG_JAWA TIMUR

jawatimurnews.com - Satgas Covid-19 Sie Dokkes Polresta Malang Kota kembali blusukan ke Ponpes (Pondok Pesantren) untuk melaksanakan vaksinasi yang kali ini ke Ponpes Darussalam Kecamatan Kedungkandang Kota Malang, (17/12/2021).

Seperti yang pernah disampaikan Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto S.I.K, M.Si bahwa setiap warga berhak mendapatkan vaksin, Polresta Malang Kota akan siap melayani dan mendukung peningkatan herd immunity di lingkungan Ponpes, yang terpenting ada koordinasi terlebih dahulu.

Sebagai penanggung jawab dan koordinator Vaksinasi Door to Door di Ponpes Darussalam Arjowinangun, drg. Ahmadi mengatakan, pelaksanaan vaksin mulai pukul 08:00 hingga pukul 10:30 WIB, target awal 48 dosis, dengan menggunakan vaksin jenis Sinovac dosis pertama.

โ€œSantriwan dan santriwati Ponpes Darussalam ternyata masih banyak yang belum mendapatkan vaksin pertama sehingga ada tambahan peserta dan dosis vaksin, dengan rincian untuk dosis 1 ada 54 peserta dan dosis 2 ada 4 peserta,โ€ jelasnya.

Dirinya juga menjelaskan, untuk layanan vaksin di PP Darussalam tidak ada kendala, meski ada tambahan peserta, sebab sudah diantisipasi tambahan persediaan dosis.

Perlu diketahui Vaksinasi Door to Door di PP Darussalam, tidak hanya menyasar santri dan santriwati, namun 5 anggota Sie Dokkes Polresta Malang Kota yang juga memberikan vaksin ke pengasuh Pondok Pesantren Darussalam. 


(Dwi sujarno)

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

Cara Memberikan Treats Kucing yang Benar: Jangan Asal Kasih! | Hari Kartini, Pelindo Solusi Logistik Tegaskan Komitmen Kesetaraan Gender dan Dorong Kepemimpinan oleh Perempuan | Aptech dan Orbit Future Academy Menjalin Aliansi Strategis di Indonesia Economic Forum untuk Mendorong Ekonomi Digital dan Kreatif Indonesia | Museum of Toys dan Yayasan RMHC Hadirkan #Bear4Love di Art Jakarta Gardens 2025 Kolaborasi untuk Cinta, Harapan, dan Kesehatan Anak-anak Indonesia | Antusias Masyarakat Meningkat, Ratusan Ribu Pelanggan Gunakan Kereta Api Selama Libur Panjang Paskah di Wilayah Daop 8 Surabaya | Warabi Mochi di Matchaya: Manisnya Cerita Kecil dari Jepang ke Jakarta | Bahas Strategi Bisnis, LindungiHutan dan SatuPlatform Gelar Green Skilling ke-17 | Gersang By "Ruang Senja" | Aklamasi, Aktivis PENA 98 Pimpin Ikatan Alumni Athirah | Tak Ada Toleransi Halinar Rutan Rengat Gelar Razia Gabungan Bersama APH | mas tamvan