Kolonel Rofiq Yusuf Memberikan Semangat Kepada Anak - Anak Untuk Tidak Takut Divaksin

Dilihat 0 kali

 


PALANGKA RAYA 

Jawatimirnews.com - Program vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 sudah mulai berjalan di Kota Palangka Raya. Pemberian suntikan andrian tersebut, dimaksudkan untuk meningkatkan kekebalan imun tubuh anak-anak, yang merupakan golongan rentan penularan virus korona.

Sembari meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Mapolda Kalimantan Tengah, Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1016/Palangka Raya, Kolonel Infanteri Rofiq Yusuf, memberikan semangat kepada anak-anak penerima vaksin.

“Siapa yang sudah disuntik vaksin, Ayo coba angkat tangannya semua,” seru Kolonel Rofiq Yusuf kepada para anak-anak dan orang tua yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Sembari memberikan semangat kepada peserta penerima vaksin, Kolonel Rofiq Yusuf menjelaskan, program vaksinasi sangat penting untuk dilaksanakan. 

Adanya vaksinasi untuk anak menjadi harapan bagi pemerintah agar pemulihan pembelajaran dengan dilaksanakannya pembelajaran tatap muka secara langsung segera dilaksanakan. 

"Adik-adik sekalian jangan takut untuk divaksin. Ini bagus, agar kita tidak tertular virus korona. Vaksin yang dipakai ini juga aman. Jadi adik-adik tidak perlu khawatir," jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Kolonel Rofiq Yusuf juga berpesan, kepada seluruh orangtua yang hadir untuk dapat membantu dalam percepatan vaksinasi Covid-19. Menurutnya, percepatan vaksinasi diperlukan seluruh kalangan tidak terkecuali orang tua siswa.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, Andjar Hari Purnomo menyebutkan, saat ini pihaknya tengah fokus melakukan pemerataan vaksin anak usia 6-11 tahun, guna menjamin keamanan dan keselamatan masyarakat dari penularan virus korona.

"Selain itu, saat ini Dinas Kesehatan juga terus melakukan percepatan vaksinasi untuk sasaran yang belum menerima vaksinasi baik dosis pertama maupun kedua," tambahnya.

Vaksinasi anak 6-11 tahun ini menjadi modal besar untuk mempercepat pemulihan tersebut dan mendukung pembelajaran tatap muka, yang telah berjalan dari beberapa bulan yang lalu.

Secara teknis, pelaksanaan vaksinasi anak sama dengan pelaksanaan vaksinasi remaja. Pelaksanaan vaksinasi dapat dilakukan di Puskesmas, rumah sakit, pelayanan kesehatan lainnya, atau dapat juga dilakukan di sekolah.


Sumber : Jtn Media Network Palangkaraya 

(Pendim 1016/Plk)

(Abra)

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

Ratusan Aparat Gabungan Dikerahkan Jaga Gereja Di Jepara Pada Jumat Agung | Menghalangi Tambang Berizin IUP Termasuk Tindakan Pelanggaran UU Sanksi Pidana | Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang | Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya | Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya | Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal | Aksi Perusakan Dan Penutupan Akses Jalan Tambang Pasir Kejayan Diduga Ulah Provokasi Oknum Suruhan | Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan | Akun IG Sepi Terus? Coba Audit 5 Menit Ini Biar Ga Posting Sia-Sia! | Ada Blind Box Festival di Grand Galaxy Park Bekasi | mas tamvan(x)