Ini Harga Rokok 2022

Translate

Dilihat 0 kali



SELAMAT PAGI JTN 

JAWATIMIRNEWS.COM Sebagaimana yang sudah kita ketahui, bahwa pemerintah telah menaikkan harga cukai rokok secara resmi.

Hal itu berdampak pada harga rokok di lapangan, atau di warung hingga minimarket.

Lalu berapa harga rokok perbungkus saat ini.

Dihimpun dari berbagai sumber di lapangan dan menghitung perkiraan margin keuntungan yang diambil pedagang, berikut perkiraan harga rokok berbagai merek terkini pada 2022:

  1. Surya

Jenisnya SKM.

Sebelum naik, harganya sekitar Rp19 ribu per bungkus isi 12 batang.

Setelah kenaikan tarif cukai, di tingkat pengecer paling bawah, harga Rokok Surya pada 2022 ini diprediksi bisa mencapai Rp23 ribu untuk kemasan 12 batang.

Bisa diperkirakan sendiri harga untuk Surya kemasan 16 batang.

  1. Gudang Garam Internasional (GGI)

Rokok merek ini termasuk jenis SKM.

Sebelum naik, harganya sekitar Rp18-Rp19 ribu.

Dengan tarif kenaikan cukai plus keuntungan yang akan diambil pedagang warung, harganya diprediksi bisa mencapai Rp23 ribu per bungkus isi 12 batang.

  1. Sampoerna Mild

Rokok Sampoerna Mild ini termasuk jenis SKM dan dijual dalam kemasan 12 batang dan 16 batang.

Sebelum kenaikan, rokok ini dibanderol sekitar Rp26 ribu per bungkus isi 16 batang.

Setelah kenaikan tarif cukai plus keuntungan yang diambil pedagang warung, harga per bungkus kemasan 16 batang rokok Sampoerna Mild diperkirakan bisa mencapai sekitar Rp29 ribu.

  1. Djarum Super

Ini adalah jenis rokok Sigaret Kretek Mesin golongan I.

Ada dua kemasan, yakni 12 dan 16 batang.

Harganya sebelum cukai naik adalah sekitar Rp19 ribu untuk kemasan 12 batang.

Di tingkat pedagang paling bawah dengan sudah mengambil margin keuntungan, harganya diprediksi bisa mencapai Rp22 ribu hingga Rp23 ribu per bungkus isi 12 batang.

  1. LA Lights

Sama dengan Sampoerna Mild, rokok ini termasuk jenis rokok SKM.

Diprediksi, rokok LA Lights ini bisa saja dijual seharga Rp29 ribu untuk isi 16 batang jika dibeli di warung.

  1. Marlboro Merah

Jenisnya juga SKM.

Harganya sebelum cukai naik sekitar Rp34 ribu.

Setelah cukai naik, harganya di tingkat pengecer paling bawah plus margin keuntungan yang diambil bisa saja jadi sekitar Rp38 ribu.

Kurang lebih serupa juga dengan Marlboro putih.


Sumber : Jtn Media Network 

(Mujex)

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

PWI Gugat Dewan Pers, Desak Penegakan Keadilan atas Tindakan Sepihak Regulator | Babinsa Andong Hadiri Pembukaan Manasik Haji Di Gedung IPHI Andong | Ruang Arsip Dan Dokumen Penting Dinas PUPR Paskot Ludes Dibidik Si-Jago Merah | SPS Aceh Gelar Halal Bihalal, Perkuat Solidaritas dan Kualitas Jurnalisme | Detik-Detik Mengerikan Dugaan Tambang Ilegal di Rowosari Tembalang Longsor | GPI Blitar Dukung Pemeriksaan Mantan Bupati Blitar RS | Menjaga Integritas Program MBG: Klarifikasi, Evaluasi, dan Langkah Perbaikan oleh BGN | Unhas Adakan Pekan Sehat Mahasiswa Unhas | Pengajian Umum Dalam Rangka Halal Bihalal PSHT Rayon Karangpoh dan Tasyakuran. | Ratusan Personel Dikerahkan Polres Nganjuk Amankan Jumat Agung | mas tamvan(x)