Terjadi Laka Lantas di Jalan Raya Camplong Satu Pengendara Motor Meninggal

Dilihat 0 kali

 

SAMPANG MADURA_JAWA TIMUR

JAWATIMURNEWS.COM  - Telah terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Camplong, Kecamatan Camplong,Sampang Madura.Kecelakaan lalu lintas tersebut tepatnya di Jalan Raya Desa Tamba'an antara pengendara sepeda motor dengan Mobil Pik Up.

Kejadian itu melibatkan pengendara sepeda motor Supra X 125 Nopol  M 5545 BD yang diketahui bernama Erwin Nordiyansah (35 th) ,warga Dusun Barat Desa Sopa'ah,Kecamatan Ademawu,Pamekasan Madura.

Sedangkan Pik Up Nopol M 9864 E yang di kemudikan Rauzan Fikriyan (26 th) ,warga Desa Branta Pesisir Kecamatan Tlanakan,Pamekasan sekira pukul 13.30 wib,Kamis (6/1/2022).

Menurut keterangan Kapolsek Camplong AKP Budi Nugroho SH, kejadian laka itu sekira pukul 13.30 wib yang melibatkan sepeda motor dengan mobil Pik Up,saat itu kendaraan dari arah yang sama menuju arah timur.Sebelum kejadian mobil Pik Up saat itu akan merubah haluan ke kanan pada saat yang sama ada sepeda motor yang di kendarai korban,karena tidak bisa menguasai laju kendaraannya maka terjadilah kecelakaan itu.

" Menindak lanjuti kejadian tersebut anggota kami langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) mengamankan barang bukti seperti STNK dan SIM.Selain itu, melaksanakan pengaturan lalu lintas dan evakuasi korban ke Puskesmas Camplong guna mendapatkan pertolongan.Namun sayang jiwa korban tidak bisa tertolong karena luka yang sangat serius dan akhirnya korban meninggal di Puskesmas Camplong,sedangkan pengemudi mobil Pik Up dalam keadaan selamat,katanya.

Selain itu Nugroho menuturkan  , karena masih ada ceceran oli bekas di lokasi kejadian maka anggota kami menutupi dengan pasir agar jalan tidak licin yang dapat mengakibatkan laka lantas ,dan langkah selanjutnya atas kejadian itu kami limpahkan ke Unit laka Polres Sampang,tuturnya. 


Sumber : Jtn Media Network

(Zahrudin)

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

OX-ZM 2020 Blogger Template SEO Responsive Clean CSS3 | apkmodstore Template Untuk Blog Download, Responsive, Fast Loading Plus Safelink | Cara Memasang Musik Dari Youtube Ke Blog | SISIMPL Templates Responsive, Fast Loading, Valid HTML5 | Membuat Multi Tab Server Video Streaming Seperti Layarkaca21 | Membuat Tombol Download Keren Seperti JalanTikus di blog | Membuat Semua Link External Menjadi Open New Tab | SIMPLE FAST | Template Responsive Mobile Friendly dan Fast Loading | Membuat Progress Scrollbar Pure JavaScript di Blogger | Membuat Menu Melayang (Sticky) Pure Javascript | mas tamvan