Kapolda Jatim Pimpin Sertijab PJU dan Empat Kapolres

Dilihat 0 kali

 


SURABAYA_JAWA TIMUR

JAWATIMURNEWS.COM - Sebanyak empat Pejabat Utama (PJU) dan empat Kapolres di jajaran Polda Jawa Timur resmi berganti. Upacara serah terima jabatan (sertijab) ini dipimpin langsung Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Pelaksanaan sertijab sendiri dilaksanakan pada Rabu (23/2/2022) di Gedung Patuh Mapolda Jatim.

Beberapa nama pejabat utama polda jatim dan kapolres yang sertijab pada hari ini diantaranya, Kombes Pol Gatot Repli Handoko, yang sebelumnya menjabat Kabid Humas polda jatim, dalam jabatan barunya sebagai Kabag Penum Ropenmas Divisi Humas Polri.

Sedangkan posisi kabid humas polda jatim akan diisi oleh Kombes Pol Dirmanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Humas Polda Kalbar (Kalimantan Barat).

Sementara Dirintelkam Polda Jatim Kombes Yudha Gustawan, akan bergeser ke Mabes Polri menjabat sebagai Dirbaintelkam Polri dan posisinya akan diisi oleh Kombes Dekanan Eko Purwono, yang sebelumnya menjabat Dit Kehidupan Bernegara Ditsosbus Baintelkam Polri.

Sementara Kapolres Lumajang Polda Jatim, AKBP Eka Yekti Hananto, akan menduduki jabatan baru sebagai Dirtahti Polda Jatim. Posisinya digantikan oleh AKBP Dewa Putu Eka Darmawan, yang sebelumnya menjabat Kapolres Madiun Kota.

Sedangkan Kapolres Madiun Kota diisi oleh AKBP Suryono, yang sebelumnya menduduki jabatan Kasubdit I (Indagsi) Ditreskrimsus Polda Jatim.

Kapolres Malang Polda Jatim, AKBP R Bagoes Wibisono Handoyo Koesoemah, mengemban tugas baru sebagai Wadir Resnarkoba Polda Jatim. Posisi Kapolres Malang akan dijabat oleh AKBP Ferli Hidayat, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbag Bungkol Spripim Polri.

Kapolres Bondowoso AKBP Herman Priyanto, menduduki jabatan baru Kabagada Rolog Polda Jatim. Posisinya digantikan oleh AKBP Wimboko, yang sebelumnya menjabat Kasat Intelkam Polrestabes Surabaya.

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta menjelaskan, proses mutasi jabatan itu hal yang biasa dan regenerasi dalam sebuah organisasi, dan kami ucapkan banyak terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pejabat lama yang bekerja dengan baik selama bertugas.

"Diharapkan para pejabat yang baru dapat segera beradaptasi dengan memberikan langkah terobosan dan inovasi serta mengetahui job discriptionnya masing-masing guna mengelola harkamtibmas yang aman ditengah-tengah masyarakat serta penanganan pencegahan penyebaran Covid-19," kata Irjen Pol Nico Afinta.

Semoga dengan pelaksanaan sertijab para pejabat utama yang baru ini membawa kontribusi yang baik bagi organisasi dan keamanan di wilayah hukum Polres jajaran Polda Jawa Timur, sehingga bisa mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif. 

Berikut nama - nama Pejabat yang melaksanakan Sertijab:

1. KBP Gatot Repli Handoko, S.I.K  Kabidhumas Polda Jatim  jabatan baru Kabagpenum Ropenmas Divhumas Polri

2. KBP Dirmanto, S.H., S.I.K Kabidhumas Polda Kalbar  Jabatan baru Kabidhumas Polda Jatim

3. KBP Yuda Gustawan, S.I.K, S.H., M.H  Dirintelkam Polda Jatim jabatan baru Dirpolitik Baintelkam Polri

4. KBP Dekananto Eko Purwono, S.I.K, M.H Dit Kehidupan Bernegara Ditsosbud Baintelkam Polri  jabatan baru Dirintelkam Polda Jatim

5. AKBP Eka Yekti Hananto Seno, S.I.K, M.Si Kapolres Lumajang Polda Jatim  jabatan baru Dirtahti Polda Jatim

6. AKBP Dewa Putu Eka Darmawan, S.I.K., M.H Kapolres Madiun Kota Polda Jatim โ†’ Kapolres Lumajang Polda Jatim

7. AKBP Suryono, S.I.K., S.H., M.H Kasubdit 1 Ditreskrimsus Polda Jatim jabatan baru Kapolres Madiun Kota Polda Jatim

8. AKBP R. Bagoes Wibisono Handoyo Koesoemah, S.I.K., M.Si Kapolres Malang Polda Jatim jabatan baru  Wadir Resnarkoba Polda Jatim

9. AKBP Ferli Hidayat, S.H., S.I.K., M.H Kasubbagbungkol Spripim Polri jabatan baru Kapolres Malang Polda Jatim

10. AKBP Herman Priyanto, S.I.K Kapolres Bondowoso Polda Jatim  jabatan baru Kabagada Rolog Polda Jatim

11. AKBP Wimboko, S.I.K Kasat Intelkam Polrestabes Surabaya Polda Jatim  jabatan baru Kapolres Bondowoso Polda Jatim


Sumber : Jtn Media Network 

(Apin)

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

11 Tanaman Herbal untuk Nyeri Otot dan Sendi: Manfaat dan Khasiat nya | Planar: Teknologi Audio Visual Terdepan Meningkatkan Produktivitas Lingkungan Kerja Modern | Kapolres Nganjuk Hadiri Dharma Santi, Serukan Toleransi Antarumat Beragama | India dan Indonesia Perkuat Hubungan Strategis Lewat Dialog Perencanaan Kebijakan di Jakarta | Hari Bumi di Marianna Resort: Aksi Nyata Pelestarian Alam Bersama Sarah Pandjaitan dan Pemerintah Setempat | Menteri BUMN Tinjau Kesiapan Operasional Bali International Hospital: RS Berstandar Internasional Siap Layani Masyarakat | Warga Pojok Desa Tanjung kalang Mengalami keracunan Setelah hajatan di Rumah ketua RT. | Kedubes India Perkuat Kemitraan Strategis dalam Teknologi Pertahanan Pada Forum Temu Bisnis Pertahanan Berbasis Riset dan Inovasi di Indonesia | ASRI dan Carla Skin Clinic Berkolaborasi untuk Hutan Lebih Sehat di Hari Bumi | Handara Golf & Resort Bali Perkuat Komitmen Terhadap Sustainability di Bulan Bumi Ini | mas tamvan