Gelar Ujian Kaur Keuangan Desa Jambuwok Kecamatan Trowulan Mojokerto

Dilihat 0 kali

 


MOJOKERTO_JAWA TIMUR

JAWATIMURNEWS.COM - Pemerintah Desa (Pemdes) Jambuwok Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto menggelar Ujian Kaur Keuangan Desa Jambuwok, Jumat (4/3/2022) di Kantor Desa Jambuwok.

Saat diwawancarai media ini, Ketua Panitia Ujian Perangkat Desa Jambuwok Moh. Nurul Abidin mengatakan, lowongan jabatan Kaur Keuangan Desa Jambuwok ini dibuka karena ada kekosongan jabatan. Pendaftaran ujian Kaur Keuangan Desa Jambuwok dibuka sejak tanggal 28 Januari 2022 sampai dengan 25 Februari 2022.

“Kemudian hari ini tanggal 4 Maret 2022 kami menggelar ujian Kaur Keuangan Desa Jambuwok. Kami berharap, semoga dengan keterisiannya jabatan Kaur Keuangan ini, Desa Jambuwok bisa lebih maju mengingat yang terpilih hari ini masih muda dan sarjana S-1. Jadi Mbak Mala Rosdiana Dewi yang mendapatkan nilai tertinggi dalam ujian Kaur Keuangan Desa Jambuwok. Yakni mendapatkan nilai 88 dari total 100 soal,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, hari ini ada 6 orang yang mengikuti ujian, 5 diantaranya asli dari Desa Jambuwok sedangkan satunya lagi dari Desa Jetis. Kebetulan Mbak Mala yang terpilih hari ini merupakan asli warga Desa Jambuwok.

“Perlu diketahui, untuk pengambilan soal sendiri tadi kami ambil di Polsek Trowulan pada pukul 6 pagi dengan dikawal pihak kepolisian. Untuk pembuatan soal dari pihak Kecamatan Trowulan ya. Kami menjamin tidak ada kebocoran soal maupun permainan dalam ujian hari ini,” terangnya.



Sumber : Jtn Media Network

(Eva)

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang | Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya | Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya | Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal | Aksi Perusakan Dan Penutupan Akses Jalan Tambang Pasir Kejayan Diduga Ulah Provokasi Oknum Suruhan | Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan | Akun IG Sepi Terus? Coba Audit 5 Menit Ini Biar Ga Posting Sia-Sia! | Ada Blind Box Festival di Grand Galaxy Park Bekasi | KAI Group Berhasil Melayani 29.170.705 Pelanggan Selama Masa Angkutan Lebaran 2025 | Kas Bersih WSBP Positif, Penerimaan Pelanggan Tumbuh 19,62% Sepanjang Tahun 2024 | mas tamvan(x)