Cegah Virus PMK, Kapolres Pasuruan Mengecek Pos Penyekatan Mobilitas Hewan Ternak Di Prigen

Dilihat 0 kali

 


PASURUAN_JAWA TIMUR

JAWATIMURNEWS.COM - Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz, S.I.K., M.Si. bersama Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Wakapolsek Prigen, dan Forkopimcam Prigen mengecek langsung Pos Penyekatan mobilitas keluar masuk kendaraan hewan ternak dalam rangka antisipasi penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) hewan ternak di Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Selasa (07/06/2022).

Kegiatan Pengecekan Mobilitas Hewan Ternak yang keluar masuk di pos penyekatan prigen, yakni dengan sasaran truk maupun mobil bak terbuka yang membawa hewan ternak baik masuk atau keluar dari wilayah Kecamatan Prigen.

Kapolres Pasuruan mengatakan bahwa kegiatan pelaksanaan pengecekan penyekatan ini bertujuan untuk mengawasi dan membatasi mobilitas distribusi hewan baik sapi, kambing dan hewan ternak berkuku dua lainnya yang masuk maupun keluar wilayah Kecamatan Prigen.

“Pemantauan mobilitas hewan ternak di pos penyekatan prigen akan terus dilaksanakan dan petugas gabungan akan kami siagakan 24 jam di Pos yang telah disiapkan,” terangnya.

Dengan kegiatan penyekatan ini sehingga diharapkan petugas bisa dengan mudah melakukan pemantauan jalannya sirkulasi mobilitas jual beli dan pengiriman hewan ternak di lapangan.

Haji Fuad salah satu pedagang Blantik sapi alamat Prigen juga berterima kasih kepada petugas kepolisian yang bekerja sama dengan instansi terkait dan dibantu petugas kesehatan mantri hewan, sehingga pedagang sapi di wilayah Prigen pada khususnya dan wilayah Kabupaten Pasuruan bisa terjamin aman tidak kecolongan dengan masuknya hewan ternak yang terjangkit penyakit PMK.


Sumber : Jtn Media Network

(Sahal)

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

Kelurahan Tanjunganom Gelar Halal bi HalaL Mengundang segenap struktur organisasi kelurahan Serta RT RW . | Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Kapolres Jember, SekaligusTinjau Lahan untuk SPN | Untuk Memperkuat Silahturahmi Polres Mojokerto Bersama MUI Gelar acara Halal Bihalal | Dirut KAI: Apresiasi Masyarakat Jadi Penyemangat KAI Tingkatkan Layanan | Terobosan Inovatif PLTB Tolo: Efisiensi dan Keberlanjutan dalam Energi Terbarukan | Perubahan Regulasi TKDN Bisa Dorong Keberlanjutan Produksi Manufaktur Domestik | Festival Pamelo Magetan | Kapolres Nganjuk Pimpin Sertijab Kasat Intelkam, Kasat Reskrim, dan Kapolsek Ngetos | Kembalinya Cynthia Putra Sound dan Hadirnya Ketua Limpol di Tamil Festival Indonesia 2025 | Wisata Kuliner Pagi? Bubur Ayam 46 Jawabannya | mas tamvan(x)