Silaturahmi Polda Jatim dengan PWNU Jawa Timur Wujudkan Harkamtibmas Kondusif

Dilihat 107 kali



Silaturahmi Polda Jatim dengan PWNU Jawa Timur Wujudkan Harkamtibmas Kondusif


SURABAYA_JAWA TIMUR


JAWATIMURNEWS.COM

*SURABAYA* - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni Harmanto bersama Pejabat Utama Polda Jatim silaturahmi ke Kantor Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur, Jalan Masjid Agung No. 9 Surabaya, pada Jum'at (11/11/2022). 

Silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat hubungan silahturahmi dan sinergitas antara Polda Jatim dengan PWNU Jatim sehingga tugas Kepolisian dapat berjalan dengan baik.



Diharapkan PWNU Jatim dapat memberikan saran dan masukan serta kontribusi positif kepada Polda Jatim dalam penanganan setiap isu yang terjadi di wilayah Jawa Timur, terutama terkait penanganan kasus yang ada di stadion Kanjuruhan Malang.


PWNU Jatim mengharapkan beberapa program yang sudah dicanangkan oleh Polda Jatim, terutama kegiatan Da'i Kamtibmas agar dapat ditingkatkan kembali, karena kegiatan tersebut dapat memberikan kontibusi positif bagi masyarakat dan dapat menjaga situasi Kamtibmas diwilayah Jawa Timur dapat Kondusif.


Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Harmanto mengatakan, dengan adanya silaturahmi ini diharapkan sinergitas dapat terjalin terus dengan baik, sehingga Jawa Timur tetap kondusif. 


"Kami ingin terus bermitra berkolaborasi dengan tugas-tugas kepolisian bersama NU. Kita tau banyak sekali hal-hal yang kita butuhkan dari Nu sendiri terkait dengan tugas-tugas harkamtibmas," tegasnya usai bertemu dengan pengurus PWNU Jatim. 



Selain itu, Kapolda juga mengatakan, pihaknya juga telah melakukan pembahasan beberapa isu yang memang menjadi konsen untuk berkolaborasi harkamtibmas. 


"Harapannya semua mekanisme harkamtibmas kondusifitas di seluruh Jawa Timur dapat terselenggara dengan baik," pungkasnya Irjen Pol Toni Harmanto.


Sumber_Jtn Media Network


  ( Isw/Hms)


@Redaksi JAWATIMURNEWS
Editor : Zahrudin-Haris-Athallah SND
Sumber : JTN MEDIA NETWORK

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss
Previous Post Next Post

Contact Form

SMP 1 Tanjunganom Dapat juara Harapan."Lomba Jurnalis SMP MIO NGANJUK 2025" | PTPP Rayakan Hardiknas 2025 dengan “Bekal PPintar”, Dukung Gizi Anak Sekolah di Daerah 2025 | KAI Daop 8 Surabaya Raih Penghargaan Stand Terbaik Dalam Ajang Malang City Expo 2025 | WSBP Terima Penghargaan pada The Best Corporate Emmision Reduction Transparency Awards 2025 | Coming Soon ! CitraSun Garden Semarang akan luncurkan New Show Unit Tipe Anordhite! | 5 Alasan Proses Approval Harus Dibuat Otomatis | Optimalisasi Konsumsi Listrik: Cara Cerdas Menghemat Energi dan Biaya! | KA Makassar–Parepare Pecah Rekor Angkut 34.291 Pelanggan, Tertinggi Sepanjang 2025 | Reksa Dana Pasar Uang BRI-MI, Pilihan Investasi Optimal di Tengah Ketidakpastian Global | Pajak UMKM Tetap 0,5%, Sribu Ingatkan UMKM Pentingnya Digitalisasi | mas tamvan