Dampingi Koorlantas Polri, Polda Jatim Tinjau Lokasi Pembangunan Gladak Perak di Lumajang

Dilihat 0 kali

 


LUMAJANG-JAWA TIMUR


JAWATIMURNEWS.COM

Tim Korlantas Polri dan Polda Jatim bersama Satlantas Polres Lumajang meninjau lokasi bencana erupsi Semeru di Jembatan Gladak Perak, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang, kemarin Selasa (14/2/2023).

Kedatangan tim Koorlantas Polri yang dipimpin langsung Kasubdit Jemenrosprek Kombes Pol Abrianto Pardede dan Polda Jatim ini, guna melihat langsung perkembangan pembangunan gladak perak. Sebelumnya jembatan gladak perak roboh akibat dampak erupsi Gunung Semeru Desember 2021.


Dengan didampingi Wakapolres Lumajang Kompol Andi Febriyanto Ali S.E., dan Kasat Lantas Polres Lumajang AKP Radyati Putri Pradini,Tim Koorlantas Polri dan Polda Jatim juga mendata kerusakan di beberapa titik ruas jalan Nasional penghubung dua Kabupaten yakni Kab Lumajang dengan Kab Malang tersebut.


Kombes Pol Abrianto Pardede menjelaskan, kunjungan ke pembangunan Gladak perak oleh Koorlantas Polri dan Polda Jatim ini dalam rangka kontijensi bencana alam 2023.


"Tujuan kami untuk mengurangi jumlah kerugian material dan korban jiwa karena bencana," jelasnya


Sementara itu Kasatlantas Polres Lumajang AKP Pradini Putri mengatakan, dalam kunjungan ke pembangunan gladak perak tim Koorlantas Polri bertemu dengan kotraktor. 


Dari pihak kontraktor menyampaikan pembangunan gladak perak akhir bulan Februari dan Maret sudah dibisa dilalui.


"Saat ini pembangunan gladak perak sudah hampir 99 persen," katanya.


Untuk diketahui, jembatan Gladak Perak memang belum rampung secara keseluruhan, namun bentuk jembatan sudah terlihat sesuai dengan perencanaan.


Sumber ; Jtn Media Network

(yzd/hms)

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

11 Tanaman Herbal untuk Nyeri Otot dan Sendi: Manfaat dan Khasiat nya | Planar: Teknologi Audio Visual Terdepan Meningkatkan Produktivitas Lingkungan Kerja Modern | Kapolres Nganjuk Hadiri Dharma Santi, Serukan Toleransi Antarumat Beragama | India dan Indonesia Perkuat Hubungan Strategis Lewat Dialog Perencanaan Kebijakan di Jakarta | Hari Bumi di Marianna Resort: Aksi Nyata Pelestarian Alam Bersama Sarah Pandjaitan dan Pemerintah Setempat | Menteri BUMN Tinjau Kesiapan Operasional Bali International Hospital: RS Berstandar Internasional Siap Layani Masyarakat | Warga Pojok Desa Tanjung kalang Mengalami keracunan Setelah hajatan di Rumah ketua RT. | Kedubes India Perkuat Kemitraan Strategis dalam Teknologi Pertahanan Pada Forum Temu Bisnis Pertahanan Berbasis Riset dan Inovasi di Indonesia | ASRI dan Carla Skin Clinic Berkolaborasi untuk Hutan Lebih Sehat di Hari Bumi | Handara Golf & Resort Bali Perkuat Komitmen Terhadap Sustainability di Bulan Bumi Ini | mas tamvan