Pelayanan Kesehatan Gratis, Media Satgas Yonif 132/BS Lebih Dekat Dengan Masyarakat

Dilihat 0 kali

 

Foto : Satgas Yonif 132/BS Pos Wambes saat memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat 

Kab. Keerom_Jawatimurnews.com


 - Satgas Yonif 132/BS Pos Wambes memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan mendatangi rumah ke rumah di Kp. Suskun, Distrik Mannem, Kab. Keerom, Provinsi Papua, Selasa (28/03/2023).


Kegiatan ini merupakan wujud dedikasi Satgas Yonif 132/BS untuk masyarakat, selain itu juga kegiatan ini merupakan salah satu media pembinaan teritorial terhadap masyarakat yang tinggal di wilayah tanggung jawab Satgas Yonif 132/BS. 

"pelayanan kesehatan ini, merupakan wujud bakti kami untuk masyarakat Kp. Suskun, kami melakukannya guna membantu meringankan kesulitan masyarakat terkait fasilitas kesehatan yang ada di kampungnya," Ungkap Letda Inf Eka Maryuda.


Sementara itu Mama Kristin (32) seorang warga Kp.Suskun yang sedang sakit langsung mendapatkan pemeriksaan oleh Takes Pos Wambes untuk diperiksa kondisinya dan diberikan pengobatan, selain itu Mama Defi (28) juga ingin diperiksa atas keluhan yang selama ini dialaminya.




"Kami sangat terbantu dengan adanya Bapak Pos datang kemari dengan memberikan pengobatan gratis kepada masyarakat Kp. Suskun ini," Ujar Mama Kristin.


"Kami akan siap melayani masyarakat dengan setulus hati dan semampu kami, agar masyarakat disini memperoleh pelayanan kesehatan yang sama dengan masyarakat diwilayah lainnya," Ungkap Praka Bayu Takes Pos Wambes.


Sumber :Jtn Media Network

Pewarta : Mhr

Editor : Yazid453

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

Srikandi PLN Indonesia Power UBP Jatigede, “Menerangi” Kelistrikan di Indonesia dengan Kontribusi Nyata | Dinamika dan Potensi brand Lokal dalam Mengimplementasi Prinsip ESG | Kenapa Beauty World Pilihan Tepat untuk Belanja Produk Kecantikan? | Peran Penting Penyedia Solusi Audio-Visual untuk Kesuksesan Korporat | Warga terdampak proyek Tol Kerked Terkatung Katung Proses Ganti Ruginya . | Wujudkan Dekarbonisasi, Pelindo Solusi Logistik Tanam Mangrove dan Penghijauan | Tokocrypto Perkuat Layanan VIP & Institusional di Tengah Pertumbuhan Investor | IMI Luncurkan ‘IStRI’. Teknologi Nanobubble Harapan Baru Rehabilitasi Stroke | Organisasi Itu Apa Sih ? | Polisi Bubarkan Balap Liar yang Ganggu Kenyamanan Warga, 29 Motor Diamankan | mas tamvan