JTN UPDATE : Rabu 7 Mei 2025 10:42:22 PM

Wakapolda Jatim Cek Pospam dan Posyan Polres Pasuruan Kota, Beri Motivasi Kepada Personel

Dilihat 107 kali

 



Pasuruan – Jawatimurnews.com 

Wakapolda Jawa Timur Brigjen Pol. Akhmad Yusep Gunawan S.H., S.I.K., M.H., M.Han. didampingi Karo BIN Ops Direskrimsus Polda Jawa Timur AKBP Makung Ismoyo Jati, S.I.K, M,I,K melaksanakan kegiatan pengecekan kesiapan pos pelayanan Ops Ketupat Semeru 2023 Polres Pasuruan Kota di Alun- Alun Kota Pasuruan, Kamis (20/4/2023).


Kedatangan Wakapolda Jawa Timur Brigjen Pol. Akhmad Yusep Gunawan S.H., S.I.K., M.H., M.Han. mengatakan, kegiatan yang dilakukan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personelnya untuk menghadapi dan mengantisipasi sejak dini arus mudik lebaran tahun 2023.

“Untuk memastikan personel di lapangan benar – benar sudah siap melaksanakan tugasnya pada operasi Ketupat Semeru 2023,”ujar Wakapolda Jatim.



Ia mengungkapkan selama memantau di wilayah Kabupaten/Kota Pasuruan arus mudik secara umum tidak terjadi kepadatan bahkan kemacetan.


Diharapkan juga kepada para anggota yang terlibat dalam Operasi Ketupat Semeru 2023 ini, agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, tulus dan ikhlas dalam membantu para pemudik.


Wakapolda Polda Jatim juga meminta agar petugas di pospam dan posyan dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.


“Semua agar masyarakat dapat merasa aman dan nyaman saat mereka mudik,”ujar Brigjen Yusep.


Selain memberikan arahan kepada petugas di Pospam dan Posyan, Wakapolda juga memberikan bingkisan untuk personel yang sedang melaksanakan tugas.


“Untuk memotivasi personel, sehingga dalam melaksanakan tugasnya bisa benar – benar semangat,”pungkas Wakapolda Jatim.


Turut menyambut Wakapolda Jatim Brigjen Pol Akhmad Yusep Gunawan, Walikota Pasuruan Drs H. Saifullah Yusuf, Wakil Walikota Pasuruan Adi Wibowo, S.T.P., M.Si, DPRD Kota Pasuruan H. Ismail Marzuki Hasani, S.E, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dr. Raden Muhammad Jauhari S.H S.I.K, M.Si., Para Pejabat Utama Polres Pasuruan Kota, dan anggota yang sudah tersprin baik itu dari Polri, TNI, dan Instansi Terkait.


Selesai meninjau pos pelayanan Operasi ketupat Semeru 2023 Polres Pasuruan Kota , Wakapolda Jawa Timur Brigjen Pol. Akhmad Yusep Gunawan S.H., S.I.K., M.H., M.Han. melaksanakan silaturahmi di kediaman Ketua Rabithah Alawiyah Indonesia Habib Taufiq Assegaf.



Sumber : Jtn Media Network 

Pewarta : Jid 

Editor : Yazid453

Editor: Zahrudin-Haris-Athallah SND

Sumber : JTN Media Network

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss
 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

ANTARA Sarankan Humas Polri Manfaatkan Kekuatan Jejaring Media Massa | Rakernis Humas Polri 2025 Dibuka dengan Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan di Akpol Semarang | Desa Asemnonggal Gelar Musdes Khusus Pembentukan Koperasi Mirah Putih | KAI Daop 8 Bersama Komunitas Railfans Malang Raya Peringati 15 Tahun beroperasinya KA Malabar Dan Berdirinya Komunitas Tersebut | Pengalaman Berkesan Menikmati Keindahan Alam Indonesia Melalui Jendela Kereta Panoramic | Karya, Kolaborasi, dan Kreasi: “Polapadu” DKV New Media School of Design BINUS UNIVERSITY Hadirkan Spektrum Baru Industri Kreatif | Polres Jepara Imbau Pelajar Tak Lakukan Miras Dan Konvoi Saat Kelulusan SMA | Delapan Dari 17 Taruna Akpol Raih Piala di Kejuaraan Menembak Danjen Kopassus | Seminar Nasional Penyusunan Research Outreach Sovereign Wealth Halal Fund Digelar Oleh BPKH Dan FEB UNAIR | KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025, Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan | mas tamvan