Debt Collector Tarik Truk Bermuatan Bansos Ditengah Jalan, Debitur datangi Kantor Dipor Star Finance

Dilihat 0 kali



Malang, Jawatimurnews.com- 


Kantor Dipo Star Finance (DSF) di jl.Terusan Dieng Kota Malang pada senin (05/06/2023) pagi, didatangi debitur yang kendaraannya ditarik ditengah jalan saat bertugas mengirim Bantuan Sosial (Bansos) Raski


Menurut kuasa hukum dari debitur Rudi SH, Truk pengangkut Bantuan Sosial (Bansos) Raskin milik Abdul Latif warga Bululawang yang tengah mengirim bansos untuk beberapa wilayah di Kota Malang pada jumat (02/06/2023) saat berada di sekitar wilayah kelurahan Arjosari dihentikan paksa ditengah jalan.


โ€œPada saat mengangkut bansos raskin tiba-tiba dihentikan oleh beberapa orang. Kemudian setelah menurunkan beras bansos di kelurahan arjosari, unit truk Nopol N 9655 EE dibawa dengan paksa oleh oknum debt collector yang disewa atau di kirim oleh pihak Dipo Star Finance sedangkan sopir truk ditinggal.โ€jelasnya


Rudi juga menjelaskan bahwa kedatangannya kali ini untuk klarifikasi terkait adanya pelanggaran hukum terhadap kliennya terkait perampasan aset.



โ€œKita akan buat laporan kepolisian terkait adanya tindak pidana.โ€ujarnya



Sementara itu admin colect DSF Samsudin Eko menyatakan bahwa pengambilan kendaraan dijalan tersebut sudah sesuai dengan SOP perusahaan dikarenakan debitur sudah menunggak 7bulan.


โ€œPenarikan di jalan seperti lesing lesing lain terhadap konsumen yang bermasalah dengan pembayaran itu dimasukkan namanya grup mata elang itu timnya macam-macam. Dari kami tetap saya tugaskan kepada internal tidak diserahkan ke mata elang, karena mata elang itu sifatnya membantu kami karena kami juga terbatas personelnyaโ€tandasnya.


Terkait dugaan pelanggaran hukum dengan menarik paksa kendaraan di jalan, Eko berkilah bahwa jika diambil dirumahnya akan kesulitan, sehingga dilakukan di jalan adalah langkah terbaik.



โ€œJare sopo (kata siapa) Melanggar hukum? Ibaratnya ketika konsumen ditarik kendaraannya dirumah itu lebih sulit daripada ketika kendaraan dijalan. Jadi kami pastikan itu sudah sesuai dengan peraturan yang ada.โ€ pungkasnya. 



Sumber : Jtn Media Network 

Pewarta : Wms 

Editor : Yazid453

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

PTPP Melunasi Obligasi dan Sukuk Mudharabah Lebih Cepat dari Tanggal Jatuh Tempo | Hisense Luncurkan Laser Berteknologi Canggih Smart Mini Projector C2 Ultra, Hadirkan Bioskop Maksimal di Setiap Suasana | Lebih Banyak Pilihan! Daftar Aset Kripto Resmi di Indonesia Tembus 1.444 Token | Pembinaan Rohani dan Mental Polres Nganjuk, Kapolres Inginkan Peningkatan Kualitas Ibadah | Dorong Inklusivitas dan Regenerasi Talenta Energi Berkelanjutan, Elnusa Petrofin Jalin Kemitraan Strategis dengan Dunia Akademik di 3 Kota Besar | Seruan Hari Bumi untuk Pelestarian: Permata Alam Tersembunyi di Indonesia | Kartini Zaman Now, Mandiri Finansial Lewat Solusi BRI Finance | Qiscus Umumkan Integrasi Resmi TikTok Messaging Ads ke dalam Platform Omnichannel-nya | LRT Jabodebek Peringati Hari Kartini dengan Wujud Nyata Dukungan untuk Wanita | Kapolres Kepulauan Meranti Lepas Puluhan Peserta Jambore Karhutla 2025 | mas tamvan