Peduli Warga Binaan, Babinsa Koramil 25/Gadingrejo Hadiri Grebek Stunting

Dilihat 0 kali

Foto : Grebek Stunting Babinsa Koramil 0819/25 Gadingrejo Sertu M. Hasim bertempat di Pendopo Kelurahan Krapyakrejo Kecamatan Gadingrejo Kota 
Pasuruan. Senin (23/10/23).

PASURUAN_JAWA TIMUR
JAWATIMURNEWS.COM| 
Babinsa dari Koramil 0819/25 Gadingrejo Sertu M. Hasim bersama dengan berbagai pihak terkait menggelar acara "Grebek Stunting" yang bertujuan untuk memberikan perhatian khusus kepada warga binaan serta memberikan bantuan makanan siap saji beserta berbagai jenis bahan makanan sehat. Acara pemberian Bantuan berupa makanan kepada Balita Stunting yang bertempat di Pendopo Kelurahan Krapyakrejo Kecamatan Gadingrejo Kota Pasuruan. Senin (23/10/23).
Kegiatan ini berlangsung di wilayah binaan Koramil 25/Gadingrejo dan dihadiri oleh puluhan warga binaan, terutama anak-anak, ibu hamil, dan balita. Babinsa yang hadir memberikan penjelasan penting mengenai stunting, serta memberikan informasi tentang pentingnya nutrisi yang seimbang dalam pertumbuhan anak.
Selain itu, bantuan yang disalurkan juga menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas gizi warga binaan. Bantuan tersebut mencakup susu Dancow 1+ (350 gr), berbagai jenis buah-buahan, sayur-sayuran, telur sebanyak 6 butir, dan sosis ikan. Semua ini diharapkan dapat membantu warga binaan dalam meningkatkan asupan nutrisi harian mereka.

Kegiatan "Grebek Stunting" dan bantuan makanan siap saji ini menjadi bukti nyata dari perhatian dan peduli Babinsa Koramil 25/Gadingrejo terhadap kesejahteraan warga binaan. Semoga dengan upaya seperti ini, masalah stunting dapat diminimalkan dan kualitas hidup warga binaan dapat terus meningkat.


Pewarta  : Yazid 453
Editor      : Wendy

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

PTPP Melunasi Obligasi dan Sukuk Mudharabah Lebih Cepat dari Tanggal Jatuh Tempo | Hisense Luncurkan Laser Berteknologi Canggih Smart Mini Projector C2 Ultra, Hadirkan Bioskop Maksimal di Setiap Suasana | Lebih Banyak Pilihan! Daftar Aset Kripto Resmi di Indonesia Tembus 1.444 Token | Pembinaan Rohani dan Mental Polres Nganjuk, Kapolres Inginkan Peningkatan Kualitas Ibadah | Dorong Inklusivitas dan Regenerasi Talenta Energi Berkelanjutan, Elnusa Petrofin Jalin Kemitraan Strategis dengan Dunia Akademik di 3 Kota Besar | Seruan Hari Bumi untuk Pelestarian: Permata Alam Tersembunyi di Indonesia | Kartini Zaman Now, Mandiri Finansial Lewat Solusi BRI Finance | Qiscus Umumkan Integrasi Resmi TikTok Messaging Ads ke dalam Platform Omnichannel-nya | LRT Jabodebek Peringati Hari Kartini dengan Wujud Nyata Dukungan untuk Wanita | Kapolres Kepulauan Meranti Lepas Puluhan Peserta Jambore Karhutla 2025 | mas tamvan