BERANDA PENDIDIKAN KESEHATAN SOSIAL EKONOMI PERTANIAN PERKEBUNAN TENAGA KERJA HUKUM ORGANISASI OLAHRAGA JAWA TIMUR JAWA TIMUR UPDATE JAWA TENGAH JAWA BARAT LINTAS NUSANTARA JAKARTA
ANGGARDAYA DESKOBIS WISLAMIHER SETAPAK INFO INFO TIPS

Polisi Gerebek Dan Bongkar Arena Judi Sabung Ayam di Wagir, Malang

Dilihat 0 kali
Foto : Aparat gabungan Polsek Wagir, Polres Malang, dan TNI, menggerebek lokasi yang disinyalir kerap digunakan sebagai arena permainan judi sabung ayam di Desa Sidorahayu, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, Sabtu (28/10/2023).

MALANG_JAWA TIMUR
JAWATIMURNEWSCOM| Aparat gabungan Polsek Wagir, Polres Malang, dan TNI, menggerebek lokasi yang disinyalir kerap digunakan sebagai arena permainan judi sabung ayam di Desa Sidorahayu, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, Sabtu (28/10/2023). Tindakan tegas ini dilakukan sebagai respons terhadap informasi masyarakat melalui media online.

“Kami bersama personel TNI melakukan pemeriksaan di lokasi yang diduga sebagai tempat perjudian, ini dilakukan menindak lanjuti laporan warga di salah satu media online yang mengatakan bahwa tempat tersebut kerap digunakan sebagai arena sabung ayam,” kata Iptu Taufik saat dikonfirmasi di Polres Malang, Minggu (29/10).

Taufik melanjutkan, penggerebekan yang dilakukan bersama Koramil 0818/18 Wagir di sekitar area kolam pemancingan ikan Dusun Tulusayu, Desa Sidorahayu. Saat petugas gabungan tiba di lokasi, tidak ada aktivitas yang terlihat. Suasana nampak lengang tidak ada seorang pun karena lokasinya jauh dari permukiman warga.

Namun, petugas berhasil mengamankan sejumlah peralatan yang kerap digunakan sebagai sarana perjudian. Diantaranya termasuk karpet alas arena sabung ayam, papan, serta buku yang digunakan dalam kegiatan ilegal tersebut.

Selain mengamankan peralatan perjudian, petugas juga membongkar terpal yang digunakan untuk kegiatan judi sabung ayam. Hal ini dilakukan agar lokasi tersebut tidak bisa dipergunakan kembali untuk aktivitas ilegal serupa di kemudian hari.

Sebagai upaya pencegahan lebih lanjut, kepolisian akan melakukan pemantauan secara berkala di lokasi tersebut. 

“Kita akan melakukan patroli secara berkala di lokasi, harapannya menjadi pesan jelas kepada para pelaku perjudian dan masyarakat sekitar agar tidak terlibat dalam aktivitas ilegal yang merugikan ini,” jelasnya.

Patroli gabungan ini mendapatkan dukungan luas dari masyarakat setempat yang telah lama resah dengan adanya praktek judi sabung ayam. Tindakan tegas ini adalah langkah konkret dari aparat keamanan untuk menjaga ketertiban dan moralitas masyarakat di Kabupaten Malang.

Taufik juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam memberantas perjudian. Dia mengatakan bahwa masyarakat sebagai mata dan telinga di lapangan memiliki peran yang sangat penting dalam memberikan informasi kepada pihak berwajib mengenai aktivitas perjudian yang terjadi di sekitar mereka.

 “Kami, bersama-sama dengan TNI, sangat berkomitmen untuk memberantas perjudian di Kabupaten Malang, kami juga membutuhkan bantuan dan kerjasama masyarakat,” pungkasnya. 

Pewarta  : Wendy
Editor      : Wms/Pb.

Sumber : JTN Media Network

JTN SUPORT BANK BRI An : PT.JATIM INTIPERKASA GLOBAL MEDIA, No. REK : 006501044064531

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

Previous Post Next Post

Contact Form