Sambut Hari Santri Polres Tanjungperak Ajak Santri Wani Berbudaya Tertib

Dilihat 0 kali

 

 Foto Polres Pelabuhan Tanjungperak melalui Satuan Lalu โ€“ lintas bersama para santri Ponpes Tahfidhul Quran Sunan Giri, Wonosari Tegal Surabaya


SURABAYA_JAWA TIMUR

JAWATIMURNEWS.COM - Polres Pelabuhan Tanjungperak melalui Satuan Lalu โ€“ lintas bersama para santri Ponpes Tahfidhul Quran Sunan Giri, Wonosari Tegal Surabaya, menggelar acara dengan tema 'Jihat Santri Jayakan Negeri', pada Rabu (18/10/2023). 


Dalam sosialisasi tersebut, para santri diberikan wawasan tentang budaya tertib termasuk dalam hal keamanan dan kenyamanan saat mengendarai kendaraan bermotor.


Seperti memakai helm, mentaati rambu-rambu lalulintas, konsentrasi dalam berkendara, sampai menyiapkan kelengkapan surat-surat kendaraan. 

Selain safety riding Polisi juga melakukan kegiatan pendidikan masyarakat, serta giat sosialisasi etika berlalu lintas.


Tujuan kegiatan ini untuk menambah disiplin berlalu lintas para pelajar. Pasalnya, kecelakaan lalu lintas yang terjadi juga banyak yang melibatkan anak dibawah umur dan para pelajar.




"Membuka wawasan kepada para santri Sunan Giri tentang safety riding. Bagaimana cara berkendaraan yang aman, dan di samping itu juga bagaimana ketika mengendarai di jalan yang penuh etika dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas," ujar Kapolres Tanjung Perak AKBP Herlina melalui Kasihumas Iptu Suroto,Rabu (18/10). 


Selain safety riding Iptu Suroto juga memaparkan, kegiatan ini juga diisi himbauan kepada santri tentang bijak bermedia sosial agar tidak mudah termakan hoaks atau berita bohong.


โ€œKami berharap dengan adanya kegiatan ini, bisa membuat santri Sunan Giri lebih disipilin berlalu lintas serta dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjungperak,โ€pungkasnya.





Pewarta : Sofi.A

Editor.    : Yazid453

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

11 Tanaman Herbal untuk Nyeri Otot dan Sendi: Manfaat dan Khasiat nya | Planar: Teknologi Audio Visual Terdepan Meningkatkan Produktivitas Lingkungan Kerja Modern | Kapolres Nganjuk Hadiri Dharma Santi, Serukan Toleransi Antarumat Beragama | India dan Indonesia Perkuat Hubungan Strategis Lewat Dialog Perencanaan Kebijakan di Jakarta | Hari Bumi di Marianna Resort: Aksi Nyata Pelestarian Alam Bersama Sarah Pandjaitan dan Pemerintah Setempat | Menteri BUMN Tinjau Kesiapan Operasional Bali International Hospital: RS Berstandar Internasional Siap Layani Masyarakat | Warga Pojok Desa Tanjung kalang Mengalami keracunan Setelah hajatan di Rumah ketua RT. | Kedubes India Perkuat Kemitraan Strategis dalam Teknologi Pertahanan Pada Forum Temu Bisnis Pertahanan Berbasis Riset dan Inovasi di Indonesia | ASRI dan Carla Skin Clinic Berkolaborasi untuk Hutan Lebih Sehat di Hari Bumi | Handara Golf & Resort Bali Perkuat Komitmen Terhadap Sustainability di Bulan Bumi Ini | mas tamvan