Kodim 0819/Pasuruan Gelar Syukuran Peringati HUT Korem 083/Bdj ke-60 Tahun 2023

Dilihat 0 kali

Foto : Memperingati HUT Korem 083/Bdj ke-60 Tahun 2023

PASURUAN_JAWA TIMUR
JAWATIMURNEWS.COM| Kodim menggelar tasyakuran dalam rangka memperingati HUT Korem 083/Bdj ke-60 tahun 2023 yang diselenggarakan di Aula kodim 0819 Jln. Veteran No. 5 Kel. Kandangsapi Kec. Panggungrejo Kota Pasuruan. Sabtu (25/11/23)

Syukuran dalam rangka HUT Korem 083/Bdj ke-60 ini digelar melalui teleconference yang dihadiri Kodim jajaran Korem 083/Bdj dan Balakrem 083/Bdj tersebut dipimpin langsung oleh Danrem 083 Kol Inf Jamaludin, S.H. Di Kodim 0819/Pasuruan, kegiatan dihadiri oleh Dandim yang diwakili oleh Kasdim, Mayor Inf Teguh beserta perwira staf dan Danramil jajaran serta perwakilan anggota kodim baik itu militer maupun ASN mengikuti kegiatan tersebut. 
“Hari ini kita melaksanakan tasyakuran dalam rangka memperingati HUT Korem 083/Bdj ke-60 Tahun 2023, yang berarti berdirinya Korem maka bersamaan dengan diakuinya status Kodim sebagai satuan tingkat bawahnya di lingkungan Korem 083/Bdj. Dengan bertambahnya usia satuan kita semoga dapat memberi semangat baru dalam berkarya sehingga kedepan Kodim 0819/Pasuruan selalu sukses dalam menjalankan tugas pokok TNI dan semakin dicintai rakyat,” ungkap Mayor di Kodim 0819/Pasuruan yang baru menjabat 3 hari ini.
"Selamat ulang tahun ke-60 Korem 083/Bdj. Semoga menjadi satuan yang profesional, responsif, inovatif, mandiri dan adaptif, yang menjadikan satuan dalam jajarannya semakin maju serta kita semua akan lebih baik dalam melaksanakan tugas dimasa yang akan datang dan dicintai rakyat" pungkas Kasdim. 

Dalam syukuran tersebut dilakukan pemotongan tumpeng oleh Kasdim 0819/Pasuruan dan diberikan kepada perwakilan anggota serta pemberian santunan/tali asih kepada anak yatim Al-Barokah yang diasuh oleh H. Basori dari Kel. Wirogunan Kec. Purworejo Kota Pasuruan sebagai bentuk empati atas lingkungan sekitar.

Pewarta  : Yazid453
Editor      : Wendy

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

OX-ZM 2020 Blogger Template SEO Responsive Clean CSS3 | apkmodstore Template Untuk Blog Download, Responsive, Fast Loading Plus Safelink | Cara Memasang Musik Dari Youtube Ke Blog | SISIMPL Templates Responsive, Fast Loading, Valid HTML5 | Membuat Multi Tab Server Video Streaming Seperti Layarkaca21 | Membuat Tombol Download Keren Seperti JalanTikus di blog | Membuat Semua Link External Menjadi Open New Tab | SIMPLE FAST | Template Responsive Mobile Friendly dan Fast Loading | Membuat Progress Scrollbar Pure JavaScript di Blogger | Membuat Menu Melayang (Sticky) Pure Javascript | mas tamvan