Ciptakan Pemilu Damai, Polres Pasuruan Kota Gelar Bakti Sosial dan Kesehatan

Dilihat 0 kali

   Foto : Polres Pasuruan Kota menggelar Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan. Dalam rangka Nusantara Cooling System dan Memelihara Kamtibmas Menuju Pemilu yang Aman, Damau, dan Sejuk. Jumat (8/12/2023). 

PASURUAN_MALANG
JAWATIMURNEWS.COM|Polresta Pasuruan โ€“ Dalam rangka Nusantara Cooling System dan Memelihara Kamtibmas Menuju Pemilu yang Aman, Damau, dan Sejuk. Polres Pasuruan Kota menggelar Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan. Kegiatan ini dilaksanakan secara zoom meeting terpusat dari Polda Jawa Timur dengan di pimpin langsung Wakapolda Jawa Timur Brigjen. Pol. Akhmad Yusep Gunawan, S.H., S.IK., M.H., M.Han. 
Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan bertempat di Gor Sanika Satyawada Asrama Polisi Kebonagung hadir dalam kegiatan Kapolres Pasuruan Kota AKBP Makung Ismoyo Jati, S.I.K., M.I.K.,  Kepala Kejaksanaan Negeri Kota Pasuruan, Drs. Maryadi Idham Khalid, Kepala Pengadilan Negri Kota Pasuruan Tri Margono, SH., Wakapolres Pasuruan Kota, PJU Polres Pasuruan Kota, Kapolsek Jajaran Polres Pasuruan Kota serta masyarakat yang sudah menirima kupon yang nantinya ditukarkan kepada petugas. Jumat (8/12/2023). 
Pada kesempatannya Kapolres Pasuruan Kota AKBP Makung Ismoyo Jati, S.I.K., M.I.K., menyampaikan kegiatan ini dilakukan untuk meringankan beban masyarakat dan menjaga keamanan selama proses pemilihan umum berlangsung. 

"Dalam mengantisipasi berita hoax saya himbau kepada masyarakat agar jeli dalam membaca berita baik cetak maupun media online. Periksa dahulu sumbernya, periksa fakta, dan lihat foto atau video yang ada." Jelas Kapolres Pasuruan Kota. 

AKBP Makung Ismoyo Jati menambahkan, Selain 500 paket sembako pada bakti sosial, Polres Pasuruan Kota juga menyelenggarakan bakti kesehatan untuk memastikan masyarakat tetap sehat dan terjaga kesejahteraannya selama masa pemilu. Pemeriksaan kesehatan gratis seperti pengukuran tekanan darah, pemeriksaan gula darah, dan pemeriksaan kesehatan umum dilakukan untuk memastikan kesehatan masyarakat dalam kondisi baik. 

Kegiatan ini mendapat apresiasi yang tinggi dari masyarakat. Masyarakat merasa senang dan berterima kasih atas kepedulian yang diberikan oleh Polres Pasuruan Kota. Mereka merasa bahwa bakti sosial dan bakti kesehatan ini merupakan bentuk nyata dari kehadiran Polres Pasuruan Kota untuk masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama proses pemilu 2024 berlangsung. 

Polres Pasuruan Kota berharap bahwa semua pihak dapat bekerjasama untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama pemilu berlangsung, sehingga pemilu dapat berjalan secara aman, damai, dan sejuk.

Pewarta : Agus
Editor     : Wendy

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

11 Tanaman Herbal untuk Nyeri Otot dan Sendi: Manfaat dan Khasiat nya | Planar: Teknologi Audio Visual Terdepan Meningkatkan Produktivitas Lingkungan Kerja Modern | Kapolres Nganjuk Hadiri Dharma Santi, Serukan Toleransi Antarumat Beragama | India dan Indonesia Perkuat Hubungan Strategis Lewat Dialog Perencanaan Kebijakan di Jakarta | Hari Bumi di Marianna Resort: Aksi Nyata Pelestarian Alam Bersama Sarah Pandjaitan dan Pemerintah Setempat | Menteri BUMN Tinjau Kesiapan Operasional Bali International Hospital: RS Berstandar Internasional Siap Layani Masyarakat | Warga Pojok Desa Tanjung kalang Mengalami keracunan Setelah hajatan di Rumah ketua RT. | Kedubes India Perkuat Kemitraan Strategis dalam Teknologi Pertahanan Pada Forum Temu Bisnis Pertahanan Berbasis Riset dan Inovasi di Indonesia | ASRI dan Carla Skin Clinic Berkolaborasi untuk Hutan Lebih Sehat di Hari Bumi | Handara Golf & Resort Bali Perkuat Komitmen Terhadap Sustainability di Bulan Bumi Ini | mas tamvan