Pekan Imunisasi Nasional, Babinsa Koramil 0815/06 Kemlagi Berpartisipasi Aktif Berikan Vaksinasi Polio

Dilihat 0 kali

 JAWATIMURNEWS.COM |Selasa (16/1/2024)

MOJOKERTO_JAWA TIMUR, -  Koramil 0815/06 Kemlagi Kodim 0815/Mojokerto bersama UPT PKM Kemlagi melakukan kegiatan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di SDN Mojodowo, Desa Mojodowo, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

Kegiatan yang diikuti sebanyak 106 anak terdiri dari siswa-siswi PAUD, TK dan SD ini dihadiri Kepala Sekolah SDN Mojodowo Kurnia Wahyudi, S.Pd., dan Ketua Tim UPT PKM Kemlagi Tutik, A.Md., Keb.

Danramil 0815/06 Kemlagi melalui Babinsa Desa Mojodowo Sertu Achmad Faizin menjelaskan, kegiatan yang dilakukannya merupakan upaya pendampingan kepada Nakes UPT PKM Kemlagi dalam Pekan Imunisasi Nasional Polio pada putaran pertama. 



“Pemberian vaksinasi polio pada anak-anak didik usia sekolah kali ini dilakukan melalui tetes, dengan capaian vaksin yang bervariatif”, terangnya.

Ia menyebutkan, dari 106 anak yang divaksin polio melalui tetes diantaranya, Paud KB Lestari sebanyak 24 anak, TK Mugi Rahayu 36 anak, SDN Mojodowo (Kelas 1) sebanyak 26 anak, dan SDN Mojodowo (Kelas 2) sebanyak 20 anak.

Pantauan di lapangan, tampak Sertu Achmad Faizin ikut berperanserta memberikan vaksin polio kepada anak TK Mugi Rahayu.


Pewarta :  Adhitya
Editor     :  Kemal

Comments

Not using Html Comment Box  yet?

No one has commented yet. Be the first!

rss

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

 THE GREEN NEWS JTN
Previous Post Next Post

Contact Form

OX-ZM 2020 Blogger Template SEO Responsive Clean CSS3 | apkmodstore Template Untuk Blog Download, Responsive, Fast Loading Plus Safelink | Cara Memasang Musik Dari Youtube Ke Blog | SISIMPL Templates Responsive, Fast Loading, Valid HTML5 | Membuat Multi Tab Server Video Streaming Seperti Layarkaca21 | Membuat Tombol Download Keren Seperti JalanTikus di blog | Membuat Semua Link External Menjadi Open New Tab | SIMPLE FAST | Template Responsive Mobile Friendly dan Fast Loading | Membuat Progress Scrollbar Pure JavaScript di Blogger | Membuat Menu Melayang (Sticky) Pure Javascript | mas tamvan