Universitas Merdeka Kota Pasuruan Gelar Deklarasi Pemilu Damai

Dilihat 0 kali

        


JAWATIMURNEWS.COM |   Senin  (5/2/2024)
MOJOKERTO_JAWA TIMUR,-  
Universitas Merdeka Kota Pasuruan gelar acara deklarasi sebagai komitmen untuk mendukung jalannya Pemilu yang damai dan bermanfaat bagi masyarakat. Dengan tema (Pemilu Bermanfaat Dan Sejuk Tanpa Provokasi), acara ini dihadiri oleh mahasiswa dan dosen.

Rektor Universitas Merdeka Kota Pasuruan Dr. Ir. Sulistyawati M.P menekankan pentingnya menjaga suasana yang kondusif selama proses Pemilu. Kegiatan memastikan pesta demokrasi berjalan aman, kondusif, terkendali.

“Karena dinamika politik Pemilu 2024 mengancam demokrasi, menimbulkan konflik horisontal akan membahayakan berbangsa dan bernegara.” Ucap Rektor UNMER.

“Sehingga dari civitas akademika Universitas Merdeka Pasuruan mempunyai kesadaran moral untuk  demokrasi yang sehat sehingga bangsa Indonesia tetap utuh dan Pemilu 2024 mampu melahirkan pemimpin bangsa mampu membawa Indonesia sebagai bangsa yang adil dan makmur.” Tegas Sulistyawati. 




Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa M. Aqsal Maulana menyampaikan pernyataan sikap BEM Universitas Merdeka Pasuruan tentang Deklarasi pemilu bermatabat dan sejuk tanpa provokasi.

“Kami menolak segala bentuk provokasi dan kampanye hitam, mendorong pemilu damai dan Berkualitas, bersama menjaga kondusifitas dan keamanan, dan bersatu membangun Indonesia yang lebih baik.” Ucap Ketua BEM.

“Bersama-sama, kita wujudkan pemilu yang damai, adil, dan berkualitas. Bersama-sama, kita bangun Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.” Pesan M. Aqsal Maulana.

Acara deklarasi ini menjadi bukti nyata komitmen Universitas Merdeka Kota Pasuruan dalam mendukung proses demokrasi yang sehat dan beradab. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap masa depan bangsa, diharapkan Pemilu yang akan datang dapat memberikan dampak positif bagi kemajuan dan keberlangsungan negara.. (Ags)

Pewarta    :  Agus
Editor        :  Kemal


@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

Ratusan Aparat Gabungan Dikerahkan Jaga Gereja Di Jepara Pada Jumat Agung | Menghalangi Tambang Berizin IUP Termasuk Tindakan Pelanggaran UU Sanksi Pidana | Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang | Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya | Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya | Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal | Aksi Perusakan Dan Penutupan Akses Jalan Tambang Pasir Kejayan Diduga Ulah Provokasi Oknum Suruhan | Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan | Akun IG Sepi Terus? Coba Audit 5 Menit Ini Biar Ga Posting Sia-Sia! | Ada Blind Box Festival di Grand Galaxy Park Bekasi | mas tamvan(x)