Rayakan HUT ke-41, BRI Finance Hadirkan Penawaran Spesial Kredit Kendaraan Bermotor “Serba 41”

Dilihat 0 kali

PT BRI Multifinance Indonesia (“BRI Finance”) merayakan hari jadinya ke-41 pada 7 Desember 2024. Kiprah BRI Finance dalam bidang pembiayaan tentunya tidak main-main. Sejak didirikan pada tahun 1983, BRI Finance secara konsisten terus berevolusi mengikuti perkembangan zaman serta tidak henti berinovasi dalam menawarkan berbagai produk pembiayaan komprehensif mulai dari pembiayaan multiguna sampai pemberian fasilitas sewa guna usaha, investasi, dan modal kerja sesuai dengan kebutuhan debitur.

Direktur Utama BRI Finance, Wahyudi Darmawan, mengungkapkan, “Perjalanan yang panjang bagi BRI Finance sampai di usia 41 tahun ini, tentunya tantangan ekonomi tidak dapat terhindarkan. Namun, kami berkomitmen teguh untuk terus menjadi solusi pembiayaan terdepan bagi nasabah dengan layanan yang terintegrasi serta professional, didukung pula dengan sumber daya yang memadai.” 

Menyambut perayaan baik ini, BRI Finance menawarkan banyak promo spesial untuk Kredit Kendaraan Bermotor (KKB). Adapun promo ini meliputi: angsuran mulai dari Rp 4,1 juta/ bulan untuk mobil baru, nasabah juga berkesempatan membawa pulang mobil impian dengan total down payment (TDP) Rp 41 juta untuk mobil baru, dan biaya admin hanya Rp 4,1 juta untuk mobil bekas (mobkas). Untuk kebutuhan dana tunai, jangan lewatkan pula produk BRI Flash. Pencairan BRI Flash dapat mencapai hingga 90% dari harga kendaraan.

Nasabah bisa mendapatkan promo ini dengan langsung mengajukan di kantor BRI Finance, booth BRI Finance, ataupun melalui website yang dapat diakses kapan saja dan di mana saja dengan berbagai pilihan dealer. Virtual dealer ini dapat ditemukan melalui tautan berikut https://bbri.id/kkbbri. Tentunya website yang berisi virtual dealer ini juga menjadi salah satu upaya BRI Finance untuk mendukung inklusi keuangan di Indonesia secara terintegrasi, dan berkelanjutan.

Perusahaan multifinance di Indonesia hadir sebagai penyedia akses pembiayaan atau kredit yang lebih mudah dan cepat dibanding bank konvensional. Menyadari peran tersebut, Wahyudi menambahkan, “Kami mengapresiasi segenap pihak yang terus mendukung BRI Finance sampai saat ini. Kepercayaan dan kepuasan nasabah adalah prioritas kami. Kami juga memiliki mimpi besar untuk terus mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui karya-karya yang kami hasilkan kedepannya.”

Wahyudi juga mengucapkan rasa syukur atas keberhasilan yang telah dicapai oleh BRI Finance di usia ke-41. “Ini semua berkat kerja keras dan kolaborasi tim, baik di internal perusahaan, dengan induk perusahaan, mitra kerja kami, serta rekan-rekan media. Kita akan terus melanjutkan niatan baik ini,” imbuhnya.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES


 

@Redaksi Jawatimurnews

Sumber : JTN Media Network

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya | Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal | Aksi Perusakan Dan Penutupan Akses Jalan Tambang Pasir Kejayan Diduga Ulah Provokasi Oknum Suruhan | Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan | Akun IG Sepi Terus? Coba Audit 5 Menit Ini Biar Ga Posting Sia-Sia! | Ada Blind Box Festival di Grand Galaxy Park Bekasi | KAI Group Berhasil Melayani 29.170.705 Pelanggan Selama Masa Angkutan Lebaran 2025 | Kas Bersih WSBP Positif, Penerimaan Pelanggan Tumbuh 19,62% Sepanjang Tahun 2024 | Tarif AS Tekan Pasar, Stablecoin Jadi Pilihan Investor Kripto Lokal | Kelurahan Tanjunganom Gelar Halal bi HalaL Mengundang segenap struktur organisasi kelurahan Serta RT RW . | mas tamvan(x)