Kapolres Nganjuk Pimpin Penguraian Arus Balik di Simpang 4 Traffic Light Kertosono di Tengah Cuaca Ekstrem

Dilihat 0 kali



JAWATIMURNEWS.COM |  Jumat  (4/4/2025) NGANJUK_JAWA TIMUR,-

Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., turun langsung memantau arus balik di Simpang 4 Traffic Light Kertosono menuju Mengkreng, Rabu (3/4/2025).


Peningkatan volume kendaraan mencapai 30%, menyebabkan kepadatan di kawasan tersebut. Untuk mengurai  arus lalu lintas guna menghindari kemacetan, arus lalu lintas dialihkan melalui Baron, Lengkong, Jatikalen menuju Jombang 


Kapolres Nganjuk menegaskan bahwa pengamanan arus balik menjadi fokus utama guna memastikan kelancaran perjalanan masyarakat. 


“Kami memastikan seluruh personel dikerahkan secara maksimal dalam pengaturan lalu lintas, terutama di titik-titik rawan kepadatan arus lalu lintas yang akan meningkat menjadi kemacetan. Cuaca ekstrem dengan hujan deras tidak menjadi halangan bagi kami untuk tetap bekerja di lapangan demi menjaga kelancaran arus balik. Kami ingin memastikan para pemudik dapat kembali ke tujuan dengan aman, lancar, dan nyaman,” tegasnya.


Kasat Lantas Polres Nganjuk, AKP Ivan Danara Oktavian, S.Tr.K., S.I.K., M.H., menambahkan bahwa pihaknya telah menerapkan rekayasa lalu lintas sesuai kondisi di lapangan. 


“Kami terus berkoordinasi agar arus balik berjalan lancar, terutama di titik-titik rawan kepadatan seperti Simpang 4 Kertosono. Dengan strategi pengalihan arus dan pengaturan intensif, kami berupaya mengurai kemacetan secara efektif. Kami akan terus bekerja memastikan arus lalu lintas tetap terkendali,” tutupnya


(Bon)


Pewarta: Boniman
Penulis: Boniman
Reporter: Biro Nganjuk
Editor: Zahrudin-Haris
|JTN RILIS UP BIRO NGANJUK|
@Redaksi Jawatimurnews.com

Sumber : JTN Media Network

Post a Comment

No Spam,No SARA,No Eksploitasi
Komenlah yang berkualitas & berkelas

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.
Previous Post Next Post

Contact Form

Resep Masakan Halal & Thoyyib By Kibar (Keluarga Islam di Britania Raya) | Tips mencegah otot biar tidak kaku | Kecelakaan Tunggal Terjadi di Jalan Raya Desa Bancelok Jrengik | Resep Masakan Keluarga Sehat By Dr. Tan Shot Yen, M.Hum, Unicef | Metode Tahfizh Termudah By Ustad Yusuf Khoiri | Ayang Ayang | Serikat Pekerja Seluruh Indonesia Apresiasi Kinerja Polri di Momen Idulfitri 2025 | Tips mengatasi sakit perut | Tips mengatasi asam lambung yang naik | Bhabinkamtibmas Kurungrejo Cek Perkembangan Lahan Ketahanan Pangan | mas tamvan(x)